primajasa.co.id – Aplikasi Jual Pulsa bisa menjadi alternatif bagi kalian yang masih pelajar atau mahasiswa yang ingin mencari uang tambahan. Hanya dengan bermodalkan smartphone dan juga jaringan internet saja, kalian sudah bisa menghasilkan penghasilan tambahan.
Jualan pulsa sangat cocok bagi kalian yang masih pelajar karena tidak akan mengganggu proses belajar dan waktu kalian. Seperti yang kalian tahu pulsa merupakan hal yang sangat dibutuhkan dalam penggunaan ponsel pintar ataupun ponsel biasa. Karena dengan adanya pulsa, bisa kalian gunakan untuk berkomunikasi via telepon, atau SMS, dan juga bisa dijadikan paketan internet.
Namun, dengan teknologi yang semakin berkembang dan juga sangat pesat ini, sudah banyak sekali aplikasi jual pulsa yang murah dan terpercaya yang bisa dengan mudah kalian akses secara online. Dengan begitu hal ini bisa dijadikan ide usaha buat kalian yang masih pelajar, karena kalian bisa menjualnya lagi dengan harga yang lebih tinggi agar dapat menghasilkan keuntungan.
Daftar Aplikasi Jual Pulsa Terbaik dan Terpercaya

Bagi kalian yang penasaran dan ingin mencoba mencari keuntungan atau mendapatkan uang tambahan dari berjualan pulsa, tentu saja kalian harus pantengin artikel ini sampai akhir. Dimana kita akan membagikan beberapa daftar aplikasi jual pulsa terbaik dan terpercaya yang bisa digunakan, yaitu sebagai berikut :
1. Konter Go

Aplikasi jual pulsa pertama ada KonterGo yang merupakan salah satu aplikasi versi mobile untuk situs yang sama, yaitu KonterGo.com. Dimana layanan ini yang sebelumnya berganti nama dari CekKuota.net.
Aplikasi KonterGo ini telah menyediakan sistem layanan yang aktif selama 24 jam jadi kalian bisa menggunakannya atau ingin mengisi pulsa kapan saja. Enaknya dari aplikasi ini adalah menawarkan layanan garansi uang kembali kepada para penggunanya apabila terjadi kegagalan transaksi yang disebabkan oleh sistem mereka.
Sedangkan kelebihan dari aplikasi ini yaitu, pelayanan ramah, produk mereka lengkap, proses mudah dan cepat. Selain itu Konter Go ini memiliki multi server yang andal, adanya history transaksi, proses transaksi otomatis 24 jam, dan adanya garansi 100% uang kembali.
2. Oke Kios

Aplikasi jual pulsa selanjutnya ada oke kios, yang merupakan salah satu aplikasi penghasil pulsa dengan tampilan yang sederhana. Pasalnya aplikasi ini telah menyajikan fitur yang cukup lengkap. Dengan adanya platform ini bisa memudahkan kalian untuk melakukan jual beli pulsa, jual paket SMS, atau juga jual paket data, dan masih banyak lagi.
Namun, disini kalian harus mempunyai minimal deposit yang harus di tambahkan ke saldo kalian cukup dengan Rp10.000 saja. Dengan begitu, bisa dikatakan bahwa aplikasi ini sangat cocok untuk kalian yang ingn memulai usaha jual pulsa, karena minimal kerugian dari jualan pulsa ini sangat kecil.
Pada aplikasi ini juga, kalian bisa menggunakan atau melakukan transaksi 24 jam non stop. Dengan kata lain bisa melakukannya kapan saja dan dimana saja. Sedangkan untuk kelebihan dari aplikasi ini yaitu, tampilan aplikasi yang sederhana, dapat transaksi 24 jam, dan transaksi sangat cepat.
3. Orderkuota

Selanjutnya ada Orderkuota yang merupakan salah satu aplikasi jual pulsa terbaik dan terpercaya. Aplikasi ini bisa melayani pembelian pulsa dan juga paket data yang terbilang tampilan dari aplikasi ini cukup simpel. Aplikasi ini menjadi salah satu aplikasi yang mendukung hampir semua provider.
Selain itu juga menyediakan beberapa metode pembayaran yang sangat memudahkan kalian dalam bertransaksi. Tidak hanya menjual pulsa saja, tapi Orderkuota ini juga telah menawarkan pembelian voucher game, untuk para gamers. Kalian bisa berkesempatan mendapatkan cashback saat melakukan deposit dalam jumlah tertentu. Tidak perlu bingung lagi, langsung saja kalian gunakan aplikasi ini.
4. Ayopop

Berikutnya ada Ayopop yang bisa kalian gunakan untuk berjualan pulsa tanpa modal dan termurah 2023. Dari pulsa sampai paket data internet untuk all operator pun sudah tersedia di dalamnya.
Selain itu aplikasi Ayopop ini juga telah menyediakan beberapa layanan untuk melakukan pembayaran tagihan lain, seperti BPJS, token listrik, asuransi, PAM, dan lain sebagainya. Selain jualan pulsa dan juga tagihan, aplikasi Ayopop ini memiliki layanan pinjaman uang online dan dana pinjaman untuk pendidikan yang bisa kalian manfaatkan.
5. Payfazz

Rekomendasi aplikasi jual pulsa selanjutnya yaitu payfazz, dimana aplikasi ini tidak memiliki biaya admin. Kalian pun bisa langsung mendaftar sebagai agen dari aplikasi Payfazz untuk bisa menjual pulsa dan mendapatkan berbagai keuntungan dari aplikasi ini.
Payfazz sendiri memiliki fitur yang sangat lengkap, termasuk didalamnya ada fitur transfer antarbank tanpa dipungut biaya admin. Selain itu sebagai agen, kalian akan mendapatkan kesempatan untuk memenangkan hadiah khusus yang bakal diundi setiap bulannya.
6. Unitedpay

Aplikasi jual pulsa selanjutnya ada unitedpay yang bermodalkan seribu rupiah saja kalian sudah bisa berjualan pulsa secara online. Pasalnya aplikasi ini menawarkan harga agen yang tentu saja jauh lebih murah dari harga biasanya.
Aplikasi unitedpay juga telah menyediakan layanan lain bukan hanya jual pulsa saja, seperti tersedianya pembelian token listrik PLN. Juga bisa melakukan pembayaran tagihan PAM, lalu bisa mengisi voucher game, hingga isi ulang saldo GoPay dan lain sebagainya.
7. Agen Pulsa Termurah

Aplikasi agen pulsa termurah ini telah menawarkan harga pulsa termurah langsung dari agen. Jadi kalian bisa langsung melakukan deposit hanya bermodalkan Rp50.000,- saja untuk mulai berjualan pulsa. Sangat menarik sekali bukan?
Selain itu juga, pada palikasi jual pulsa ini sudah menyediakan layanan produk lainnya. Seperti pembayaran token PLN, bisa juga pembayaran BPJS, atau voucher game, dan masih banyak lagi. Tidak seperti aplikasi lainnya, aplikasi ini bisa kalian gunakan secara offline.
8. Kioser

Aplikasi KIOSER ini memiliki kemiripan seperti aplikasi jual pulsa lainnya yaitu PAYFAZZ. Dengan menggunakan sistem agen, kalian ini bisa mendapatkan keuntungan lebih besar pada saat menggunakan aplikasi ini. Untuk bisa menjadi agen KIOSER, kalian cukup mendaftarkan diri pada aplikasi jual pulsa termurah.
Kemudian kalian bisa melakukan transaksi seperti pada aplikasi yang lainnya. Setelah itu, kalian jangan lupa untuk mengisi saldo deposit terlebih dahulu melalui berbagai pilihan bank. Kalian bisa gunakan bank seperti bank BRI, BNI, Mandiri, BCA, dan lain sebagainya.
9. Sepulsa

Aplikasi sepulsa ini juga hampir sama seperti aplikasi jual pulsa yang lainnya, yaitu pada aplikasi ini kalian bisa melakukan penjualan pulsa secara online. Selain itu juga, kalian bisa melakukan pembayaran pada berbagai macam tagihan.
Dimana pada aplikasi jual pulsa tersebut sudah menyediakan fitur pembayaran otomatis bagi kalian yang memiliki tagihan rutin setiap bulannya. Pada setiap tanggal yang sudah di tentukan untuk melakukan pembayaran, maka aplikasi Sepulsa ini akan otomatis membayar tagihan secara otomatis dari saldo yang kalian miliki.
10. GrabKios by Kudo

Aplikasi Kudo atau yang kini sudah berganti nama menjadi GrabKios by Kudo ini bukan hanya sekadar aplikasi jual pulsa biasa saja. Namun, pada aplikasi ini ada banyak sekali benefit yang bisa kalian dapatkan.
Bagi kalian yang memiliki warung atau toko grosiran, aplikasi GrabKios ini bisa digunakan sebagai jual beli pulsa dan tagihan lainnya. Dimana kalian bisa transfer uang, antar-kirim barang, daftar mitra pengemudi Grab, sampai menabung emas pun juga bisa.
Akhir Kata
Itu dia beberapa daftar aplikasi jual pulsa yang bisa kita bagikan kepada kalian semua. Bisa dikatakan bahwa aplikasi jual pulsa ini bisa menjadi alternatif bagi para pelajar yang ingin memulai bisnis kecil-kecilan atau yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Sekian ulasan yang bisa kita sampaikan, semoga dapat bermanfaat dan terima kasih.